PENDATAAN EMIS GENAP 2016/2017
https://mimasaran2.blogspot.com/2017/02/pendataan-emis-genap-20162017.html
Tentang EMIS
EMIS merupakan bagian data dan informasi pendidikan khususnya sistem informasi pendafataan pendidikan dibawah Kemenag. Nama atau sebutan EMIS berasal dari salah satu komponen proyek Pinjaman Luar Negeri - JSEP, kemudian BEP dan selanjutnya agar ada kesinambungan, sejak tahun anggaran 2001 EMIS berada dibawah Bagian Proyek "Pengembangan EMIS Perguruan Agama Islam Tingkat Dasar" didanai oleh APBN. Pada awalnya EMIS hanya mendata Madrasah Tsanawiyah Model yang menjadi sasaran JSEP (1997-1998). Pada proyek BEP pendataan dilanjutkan untuk Madrasah Ibtidaiyah, dan Madrasah Tsanawiyah Negeri dan Swasta diseluruh Indonesia (1998- April 2002), sedangkan Madrasah Aliyah dan Pondok Pesantren menjadi bagian yang tidak dapat dielakan, sebagai akibat samping dari kegiatan EMIS dalam mendata lembaga pendidikan Islam, disamping data dan informasi tentang lembaga-lembaga tersebut memang sangat dibutuhkan. Bahkan terus berkembang hingga pendataan Perguruan Tinggi Agama Islam, Guru Agama Islam pada sekolah umum, lembaga-lembaga pendidikan Islam lainnya, serta lembaga-lembaga pendidikan Islam non formal, TPA/TKA. Beberapa jenis lembaga yang terakhir disebutkan masih dalam taraf proses dan rencana pengembangan pada tahun-tahun mendatang.
Adapun pendataan EMIS di Semester Genap 2016/2017 ini, hanya bersifat perbaikan dan tindak lanjut dari pendataan di semester ganjil yang lalu. Walaupun aplikasi desktopnya sudah ter-update semester genap, namun form excelnya masih menggunakan format semester ganjil. Aplikasi desktop offline bisa didownload di sini
Adapun pendataan EMIS di Semester Genap 2016/2017 ini, hanya bersifat perbaikan dan tindak lanjut dari pendataan di semester ganjil yang lalu. Walaupun aplikasi desktopnya sudah ter-update semester genap, namun form excelnya masih menggunakan format semester ganjil. Aplikasi desktop offline bisa didownload di sini
Post a CommentDefault CommentsFacebook Comments